Jumat, 11 Maret 2011

Kata sifat jenis "i" dan penggunaannya


Kosakata :
Furui = lama (lawan kata baru)
yama = gunung
Inki = tinta
Tooi = jauh
Kurai = gelap
Ningyou = boneka
Chiisai = kecil
Yoi = baik
Omoi nomimono = minuman keras

A.
1. Kono enpitsu wa akai desu = pensil ini merah
2. Kono kami wa shiroi desu = kertas ini putih
3. Kono shinbun wa furui desu = surat kabar ini lama
4. Kono mono wa karui desu = barang ini ringan
5. Ano tatemono wa ookii desu = gedung itu besar

B.
1. Kono enpitsu wa akaku nai desu = pensil ini tidak merah
2. Kono kami wa shiroku nai desu = kertas ini tidak putih
3. Kono shinbun wa furuku nai desu = surat kabar ini tidak lama
4. Kono mono wa karuku nai desu = barang ini tidak ringan
5. Ano tatemono wa ookiku nai desu = gedung itu tidak besar

C.
1. Kore wa akai enpitsu desu = ini pensil merah
2. Kore wa shiroi kami desu = ini kertas putih
3. Kore wa furui shinbun desu = ini surat kabar lama
4. Kore wa karui desu = ini barang ringan
5. Are wa ookii tatemono desu = itu gedung besar

D.
1. Kono enpitsu wa akaku arimasen = pensil ini tidak merah
2. Kono kami wa shiroku arimasen = kertas ini tidak putih
3. Kono shinbun wa furuku arimasen = surat kabar ini tidak lama
4. Kono mono wa karuku arimasen = barang ini tidak ringan
5. Ano tatemono wa ookiku arimasen = gedung ini tidak besar

Penjelasan :
I. Kata sifat dalam bahasa Jepang ada 2 macam yaitu : kata sifat type "i" dan type "na".
Di pelajaran ini kita akan membahasa kata sifat type "i". Kita menamakan type "i" karena bila ditulis
dengan huruf latin, kata sifat ini berakhiran "i".
Misalnya :
akai = merah
shiroi = putih
furui = lama (lawan kata baru)
ookii = besar

II. Bila kata sifat type "i" itu kita ingkarkan, maka huruf akhir "i" kita ganti dengan "ku" dan ditambah
kata "nai".
Contoh :
A.1. Kono enpitsu wa akai desu = pensil ini merah
B.1. Kono enpitsu wa akaku nai desu = pensil ini tidak merah

III. Tiap kata "nai desu" dapat diganti dengan kata "arimasen", kata "arimasen" lebih halus daripada kata
"nai desu".
Contoh :
B.1. Kono enpitsu wa akaku nai desu = pensil ini tidak merah
D.1. Kono enpitsu wa akaku arimasen = pensil ini tidak merah

IV. Bila kata sifat type "i" itu berfungsi sebagai kata keadaan, yaitu yang menerangkan kata benda,maka susunannya
terbalik dengan susunan bahasa Indonesia
Contoh :
Pensil Merah
Akai enpitsu

C.1. Kore wa akai enpitsu desu = ini pensil merah
C.2. Kore wa shiroi kami desu = ini kertas putih

Latihan
A. Terjemahkan ke dalam bahasa Indonesia
1. Nihongo wa muzukashii desu ka?
2. Kore wa yasui desu
3. Anata no enpitsu wa akaku nai desu ka?
4. Kore wa furui shinbun desu ka?
5. Ano yama wa takai desu

B. Terjemahkan ke dalam bahasa Jepang
1. Bahasa Jepang tidak mudah
2. Kantor pos jauh kah?
3. Gedung itu tidak tinggi
4. Iklim di Surabaya tidak dingin
5. Kotak yang hitam itu kepunyaan siapa?

Contoh-contoh kata sifat type "i"
1. Akai = merah
2. Takai = tinggi
3. Mijikai = pendek
4. Nagai = panjang/lama
5. Fukai = dalam
6. Amai = manis
7. Semai = sempit
8. Karai = pedas
9. Kurai = gelap
10. Chiisai = kecil
11. Kitanai = kotor
12. Katai = keras
13. Yowai = lemah
14. Aoi = biru
15. Shiroi = putih
16. Kuroi = hitam
17. Hosoi = ramping
18. Tooi = panjang
19. Chikai = dekat
20. Tsuyoi = kuat
21. Isogashii = sibuk
22. Muzukashii = sukar
23. Yasashii = mudah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar